Mulai dari sup hangat, sambal goreng, acar, salad buah maupun sayur hingga aneka olahan jus tomat segar dengan kandungan nutrisi dan vitamin lengkap.
Cara membuat jus sehat dari buah tomat terbilang sangat mudah, Anda bisa mengolahnya langsung atau ditambah bahan campuran lain untuk menambah cita rasa jus agar lebih enak sekaligus menggugah selera.
Jika dilihat dari kandungan nutrisi dan zat berkhasiat di dalamnya, manfaat jus tomat bagi kesehatan terbilang lengkap alias kumplit.
Misalkan saja likopen yang merupakan jenis antioksidan penting yang bermanfaat sebagai antikanker (terutama kanker prostat) dan melindungi kesehatan jantung.
Sebenarnya secara botani (ilmu tumbuh-tumbuhan), tomat dikategorikan sebagai buah, meski banyak orang menganggapnya sebagai sayuran.
Selain bisa diolah menjadi makanan atau minuman, tomat juga dimanfaatkan sebagai pembersih perabotan rumah tangga dari tembaga alih-alih memakai pembersih kimia yang beresiko membahayakan kesehatan anggota keluarga.
3 Jenis Buah Tomat Yang Harus Anda Ketahui
- Tomat buah : Berukuran besar, berdaging tebal, jumlah biji sedikit, dan umumnya berwarna merah.
- Tomat sayur : Ukurannya lebih kecil dibandingkan jenis tomat buah, umumnya digunakan untuk masakan.
- Tomat ceri : Ukurannya sebesar biji kelereng, banyak digunakan sebagai campuran membuat sambal atau hidangan salad.
Cara Memilih Buah Tomat Yang Masih Segar
- Pilih yang benar-benar matang, warnanya merah tua dan mengkilap.
- Pilih yang teksturnya masih keras, hindari memilih tomat dengan bagian lunak (lembek) di beberapa sisi.
- Jika pangkal buah tomat berbau agak asam dan mulai berair, maka tomat tersebut sudah mulai busuk.
- Tomat segar ditandai dengan permukaan kulit yang mulus atau tidak berkeriput.
Ada lebih dari 1000 varietas tomat, namun yang paling banyak manfaat dan khasiatnya adalah tomat merah. Bahkan menurut penelitian, khasiat tomat merah empat kali lebih besar dibandingkan tomat hijau jika dilihat dari banyaknya nutrisi Likopen di dalamnya.
Tahukah anda, manfaat jus tomat sebagai antikanker akan meningkat lima kali bila buah tomat direbus terlebih dahulu sebelum diolah?
Tomat rebus lebih kaya manfaat dan khasiat bagi kesehatan
Proses pemanasan atau perebusan ini akan memecah sel-sel tomat sehingga jumlah likopen yang terlepas lebih banyak. Konsumsi buah sumber likopen dengan olive oil dipercaya mampu meningkatkan kemampuan tubuh dalam menyerap nutrisi penting ini.
Karena sebab itulah banyak ahli kesehatan menyarankan untuk memasak atau merebus tomat terlebih dahulu sebelum mengkonsumsi atau mengolahnya. Tentu sayang jika melewatkan nutrisi maksimal yang ada dalam tomat rebus.
Jadi mulai sekarang, biasakan menyisihkan waktu sebentar untuk merebus tomat sebelum mengolahnya menjadi jus sehat, sambal, acar, sup hangat, hidangan salad maupun kuliner lainnya.
Perhatian! Jangan menggunakan panci aluminium untuk merebus atau memasak tomat. Kandungan asam yang tinggi pada buah tomat dapat bereaksi dengan aluminium. Efeknya, cita rasa tomat akan berkurang (cenderung tidak enak) dan juga dapat mengganggu kesehatan.
12 Manfaat Minum Jus Tomat Bagi Kesehatan Yang Sudah Terbukti
- Secara alami, warna merah pada buah tomat berasal dari senyawa Likopen yang merupakan antioksidan golongan karotenoid.
- Senyawa likopen sifatnya larut dalam lemak sehingga minum jus tomat bermanfaat untuk diet melunturkan lemak.
- Olahan jus tomat bersifat antiseptik alami pada usus sehingga dapat mencegah diare maupun infeksi pencernaan lainnya.
- Apabila dicampur sayur bayam, khasiatnya adalah mencegah sembelit dan meningkatkan fungsi sistem pencernaan.
- Mampu menurunkan tingkat kolesterol tinggi berkat kandungan serat dan niacin yang bisa memecah LDL (Low-density lipoprotein) dalam tubuh.
- Mengandung mineral klorin dan sulfur yang berguna sebagai trace element atau membuang racun. Secara alamiah, klorin menstimulasi kerja hati untuk membuang racun tubuh.
- Apabila dicampur jus wortel, maka manfaat jus tomat dan wortel adalah menyembuhkan sakit mata seperti rabun senja, katarak serta mempertajam penglihatan.
- Jus tomat campur pisang bermanfaat bagi penderita hipertensi karena mengandung mineral Kalium dan Saponin yang terbukti ampuh menurunkan tekanan daah tinggi.
- Berguna untuk mengatasi gusi berdarah, menjaga kesehatan tulang serta mencegah tulang keropos berkat kandungan vitamin K dalam buah tomat.
- Penelitian menunjukkan manfaat minum jus tomat secara teratur dapat memperbaiki kerusakan sel kulit dan mencegah keriput akibat radikal bebas.
- Bagi anda yang suka olahraga, meminum segelas juice tomat segar akan membantu memulihkan otot-otot yang kelelahan setelah berolahraga.
- Kandungan vitamin C dalam 100 gram tomat setara dengan 100 gram buah jeruk matang, yaitu sekitar 34 mg/100 gram bahan.
Manfaat likopen pada tomat adalah melindungi tubuh terhadap kanker payudara, prostat, kolon, paru-paru, kulit, menurunkan resiko penyakit jantung dan membantu melunturkan lemak tubuh..
Jus tomat merah mengandung senyawa Likopen yang bermanfaat antikanker
Resep jus tomat mix wortel jeruk sangat cocok dijadikan media terapi jus untuk diet karena rendah kalori, kaya nutrisi dan fitokimia yang terbukti membantu pembuangan lemak melalui proses detoksifikasi.
Sedangkan sulfur berperan mencegah munculnya penyakit hati seperti sirosis.
Selain itu, kombinasi kedua bahan ini juga berkhasiat untuk mempertahankan tekanan darah agar tetap normal.
Anda juga bisa membuat masker muka dari tomat untuk menghaluskan wajah secara alami.
Menurut hasil riset, manfaat jus tomat campur wortel bagi pria adalah meningkatkan kesuburan dengan memperbaiki kualitas sperma. Hal ini berkat kandungan likopen berlimpah di dalamnya.
Resep jus kombinasi tomat, wortel dan apel dipercaya mampu meningkatkan kesuburan pria dan wanita. Terapi jus 3 diva bisa menjadi solusi pasangan suami istri yang ingin cepat mendapat momongan.
Baca juga : Jus 3 diva agar cepat hamil
Cara Membuat Jus Tomat Sederhana Tanpa Blender Atau Juicer
Siapkan tomat merah yang sudah matang, rebus bersama air secukupnya selama beberapa menit. Lumatkan tomat rebus sampai halus, lalu saring.
Jika anda tidak menderita penyakit kencing manis, boleh ditambah gula pasir secukupnya. Aduk-aduk, minum jus tomat setelah dingin.
Aneka Resep Jus Tomat Yang Enak Serta Menyehatkan
1. Jus Tomat Stroberi Lemon
Bahan-bahan :
- 8 buah stroberi, potong-potong
- 1 buah tomat, potong-potong
- 1 buah lemon, peras airnya
- 1 sdm yoghurt
- 1 sdm madu
- Potongan es batu secukupnya
Cara membuat jus tomat :
- Cuci tomat dan stroberi secara menyeluruh, gunakan air dingin dan bersih untuk mengurangi risiko kontaminasi yang dapat menyebabkan penyakit akibat makanan.
- Masukkan potongan tomat, stroberi, air lemon, yoghurt dan madu ke dalam blender.
- Hidupkan blender, proses sampai halus dan tercampur rata.
- Sajikan segera dengan es batu atau simpan di kulkas dalam wadah kedap udara tidak lebih dari 24 jam untuk meminimalkan hilangnya nutrisi.
- Resep jus tomat campur stroberi mengandung zat antioksidan berupa Likopen dan Catechins yang bermanfaat melawan radikal bebas yang masuk ke dalam tubuh. Radikal bebas merupakan faktor pemicu penyakit penuaan dini, jantung, stroke, hipertensi, dislipidemia, kanker dan diabetes mellitus.
2. Jus Tomat Mix Jeruk Manis
Bahan-bahan :
- 3 buah (300 g) tomat
- 4 buah (200 g) jeruk manis
- Air dingin secukupnya
- Potongan es batu
Cara membuat jus tomat mix jeruk :
- Setelah dicuci bersih, kukus tomat sampai kulitnya terkelupas.
- Kemudian ambil sari buah tomat menggunakan juicer atau dapat juga menggunakan blender dengan tambahan sedikit air, kemudian saring ampasnya.
- Peras buah jeruk, ambil airnya.
- Campur sari tomat dengan sari buah jeruk, aduk rata.
- Sajikan segera dengan es batu atau simpan di kulkas dalam wadah kedap udara tidak lebih dari 24 jam untuk meminimalkan hilangnya nutrisi.
- Jus tomat mix jeruk berkhasiat menjaga kesehatan sel tubuh sekaligus mencegah berkembangnya sel-sel kanker berkat senyawa Likopen pada tomat dan Limonin pada jeruk.
3. Jus Tomat Wortel Segar
Bahan-bahan :
- 50 g wortel
- 50 g tomat
- 1 sdm sirup gula
- Air dingin secukupnya
- Potongan es batu
Cara membuat jus tomat wortel :
- Cuci tomat dan wortel secara menyeluruh, gunakan air dingin dan bersih untuk mengurangi risiko kontaminasi yang dapat menyebabkan penyakit akibat makanan.
- Potong-potong tomat, kupas dan potong-potong wortel.
- Ambil sari tomat dan sari wortel menggunakan juicer atau dapat juga menggunakan blender dengan tambahan sedikit air, kemudian saring ampasnya.
- Tuang ke dalam gelas, tambahkan sirup gula sebagai pemanis.
- Sajikan jus segera dengan es batu agar lebih segar atau simpan di kulkas dalam wadah kedap udara tidak lebih dari 24 jam untuk meminimalkan hilangnya nutrisi.
- Manfaat meminum jus tomat wortel antara lain meningkatkan kesuburan, meningkatkan sistem imun, merawat mata, merawat kulit dan rambut dari akarnya, melawan sel kanker dan tumor, menurunkan kolesterol dan darah tinggi.
Bonus Resep Jus Tomat Dan Manfaatnya Bagi Kesehatan
1. Jus tomat pepaya semangka- 2 buah (200 g) tomat
- 1 potong (200 g) semangka
- 1 potong (100 g) pepaya
- Air dingin secukupnya
Cara membuat jus tomat pepaya :
- Ambil sari tomat menggunakan juicer atau dapat juga menggunakan blender dengan tambahan sedikit air, kemudian saring ampasnya.
- Campur sari tomat, pepaya dan semangka. Kemudian blender sampai halus.
- Sajikan jus segera atau simpan di kulkas dalam wadah kedap udara tidak lebih dari 24 jam untuk meminimalkan hilangnya nutrisi.
- Berkat kandungan Beta karotenoid Lutein di dalamnya, manfaat jus tomat campur pepaya dan semangka adalah memelihara kesehatan mata, melindungi sel mata dari degenerasi akibat oksidasi.
2. Jus 3 diva tomat wortel apel
- 30 g tomat
- 30 g wortel
- 30 g apel
- 1/2 sdm madu
- 50 ml air dingin
- Potongan es batu
Cara membuat jus tomat wortel apel :
- Cuci tomat, wortel dan apel secara menyeluruh, gunakan air dingin dan bersih untuk mengurangi risiko kontaminasi yang dapat menyebabkan penyakit akibat makanan.
- Potong-potong ketiganya kemudian masukkan ke dalam blender.
- Tambahkan air dingin dan madu, proses hingga halus.
- Tuang jus ke dalam gelas, sajikan segera dengan potongan es batu.
- Manfaat jus tomat wortel apel (jus 3 diva) adalah meningkatkan kesuburan pria maupun wanita dan merawat kecantikan kulit dari dalam dengan memberikan asupan nutrisi yang dibutuhkan sel-sel kulit.
3. Jus tomat jeruk nipis
- 100 g tomat merah
- 1/2 sdt air jeruk nipis
- 1 sdt madu
- 50 ml air dingin
Cara membuat jus tomat :
- Cuci bersih kemudian potong-potong tomat, masukkan ke dalam blender.
- Tambahkan air jeruk nipis, air dingin dan madu.
- Hidupkan blender, proses sampai halus dan tercampur rata.
- Sajikan segera atau simpan di kulkas dalam wadah kedap udara tidak lebih dari 24 jam untuk meminimalkan hilangnya nutrisi.
- Manfaat jus tomat mix jeruk nipis adalah menutrisi sel-sel kulit sehingga kulit lebih cerah, sehat dan memperlambat munculnya tanda penuaan seperti kerutan.
4. Jus tomat mix buah bit
Bahan-bahan :
- 2 buah tomat
- 2 buah bit
- 150 ml yoghurt tawar
- Air dingin secukupnya
Cara membuat jus tomat mix :
- Ambil sari tomat dan sari buah bit menggunakan juicer atau dapat juga menggunakan blender dengan tambahan sedikit air, kemudian saring ampasnya.
- Masukkan sari tomat dan sari buah bit ke dalam blender, tambahkan yoghurt.
- Proses hingga halus dan tercampur rata.
- Sajikan segera.
- Resep ini termasuk resep jus tomat untuk diet berkat kandungan fitonutrien dan mineral yang berkhasiat membantu melunturkan lemak dan mempercepat pembuangannya melalui proses detoksifikasi.
5. Jus tomat campur sirsak
- 75 g tomat
- 40 g daging buah sirsak
- 1 sdm sirup gula
- 3/4 gelas air putih
Cara membuat jus tomat sirsak :
- Rebus tomat dengan air mendidih hingga layu dan kulitnya sedikit terkelupas. Angkat, dinginkan.
- Masukkan tomat, sirsak, air putih dan sirup gula ke dalam blender. Haluskan.
- Tuang jus ke dalam gelas, sajikan dengan es batu jika suka.
- Jus tomat campur sirsak ampuh mengobati sariawan akibat infeksi virus, bakteri maupun jamur yang menyebabkan timbulnya bercak putih kekuningan di dalam mulut.
6. Jus tomat mangga melon
- 100 g tomat merah
- 100 g mangga arum manis
- 50 g melon orange
- 100 ml air dingin
Cara membuat jus tomat :
- Rebus tomat dengan air mendidih hingga layu dan kulitnya sedikit terkelupas. Angkat, dinginkan.
- Campur semua bahan, lalu blender hingga halus.
- Saring jus, sajikan segera atau simpan di kulkas dalam wadah kedap udara tidak lebih dari 24 jam untuk meminimalkan hilangnya nutrisi.
- Jus tomat campur mangga dan melon berkhasiat membantu mempercepat penyembuhan demam berdarah dengue (DBD) akibat infeksi virus dengue yang dibawa oleh nyamuk Aedes aegypti.
7. Jus tomat mix melon
- 75 g tomat
- 100 g melon orange
- 1 sdm sirup gula
- 150 ml air dingin
Cara membuat jus tomat melon :
- Rebus tomat dengan air mendidih hingga layu dan kulitnya sedikit terkelupas. Angkat, dinginkan.
- Campur semua bahan, lalu blender hingga halus.
- Sajikan segera atau simpan di kulkas dalam wadah kedap udara tidak lebih dari 24 jam untuk meminimalkan hilangnya nutrisi.
- Manfaat jus tomat mix melon adalah mengobati penyakit rematik dan asam urat dengan membantu pengeluaran zat racun (purin) melalui media urin.
8. Jus tomat campur pisang
- 200 g tomat merah
- 100 g pisang kepok
- Air dingin secukupnya
- Potongan es batu
Cara membuat jus tomat pisang :
- Ambil sari tomat menggunakan juicer atau dapat juga menggunakan blender dengan tambahan sedikit air, kemudian saring ampasnya.
- Masukkan sari tomat dan buah pisang ke dalam blender.
- Proses hingga halus dan tercampur rata.
- Sajikan segera dengan es batu atau simpan di kulkas dalam wadah kedap udara tidak lebih dari 24 jam untuk meminimalkan hilangnya nutrisi.
- Manfaat jus tomat campur pisang adalah menurunkan tekanan darah tinggi (hipertensi) berkat mineral Kalium dalam buah pisang dan Saponin pada tomat.
Jus Tomat Mix Wortel Jeruk
Ukuran sajian : 1 gelas saji
Kalori per sajian : 165 kkal
- 1 buah tomat
- 1 buah wortel
- 1 buah jeruk manis
- Potongan es batu
- Air dingin secukupnya
- Cuci buah dan sayuran secara menyeluruh, gunakan air dingin dan bersih untuk mengurangi risiko kontaminasi yang dapat menyebabkan penyakit akibat makanan.
- Belah buah jeruk, kemudian peras ambil airnya. Masukkan ke dalam blender.
- Tambahkan tomat dan wortel yang sudah dipotong-potong.
- Hidupkan blender, proses sampai halus dan tercampur rata.
- Sajikan jus segera dengan es batu atau simpan di kulkas dalam wadah kedap udara tidak lebih dari 24 jam untuk meminimalkan hilangnya nutrisi.
Jus tomat kaya vitamin C, K, senyawa Likopen dan mineral yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Resep-resep jus tomat mix di atas dibuat dengan padu padan bahan-bahan yang tepat sehingga dihasilkan segelas jus sehat yang tidak hanya enak tetapi juga kaya manfaat.
Editors' Picks
Ahlun Naja
Lifestyle educator - Teknik Radiodiagnostik dan Radioterapi, Poltekkes Kementrian Kesehatan Jakarta II