Aneka Jus Untuk Ibu Hamil Trisemester 1, 2, Dan 3 - Jussehat

Rutin meminum jus sehat dari buah dan sayuran saat hamil dapat membantu perkembangan janin dalam kandungan, juga baik untuk menjaga kesehatan bunda sendiri.

Aneka resep jus untuk ibu hamil yang akan kami bagikan dibuat menggunakan bahan-bahan yang kaya zat gizi penting untuk pertumbuhan janin pada trisemester pertama, kedua, dan ketiga.

Resep-resep tersebut kami kelompokkan berdasarkan umur kehamilan (trisemester) sehingga bunda bisa meminum jus buah, jus sayur, serta smoothie secara berkelanjutan.

Ingat! Pada masa kehamilan bunda membutuhkan asupan gizi yang lebih banyak lebih variatif demi tumbuh kembang calon bayi dalam kandungan ibu.

Resep aneka jus untuk ibu hamil trisemester pertama, kedua, dan ketiga

Resep aneka jus untuk ibu hamil trisemester pertama, kedua, dan ketiga


MENU RESEP :
  1. Jus untuk ibu hamil trisemester 1
  2. Jus untuk ibu hamil trisemester 2
  3. Jus untuk ibu hamil trisemester 3

Vitamin A,B,C,D merupakan jenis vitamin yang wajib ada dalam segelas jus buah untuk ibu hamil karena perannya yang sangat penting bagi kesehatan bunda dan pertumbuhan janin.

Vitamin A, meningkatkan daya tahan tubuh ibu hamil. Vitamin B, melancarkan pencernaan, membantu menguraikan makanan menjadi sari-sari makanan, membentuk sel otak janin, meningkatkan kekebalan tubuh ibu hamil, membentuk sistem saraf pusat janin dan sel darah merah.

Vitamin C, membantu penyerapan zat besi. Vitamin D, membantu mengoptimalkan fungsi kalsium dan fosfor untuk pertumbuhan tulang bayi.

Jenis bahan makanan yang mengandung keempat vitamin tersebut adalah sayuran berwarna hijau, wortel, susu, kacang­ kacangan, gandum, brokoli, alpukat, semangka, rumput laut, cabai, paprika, kiwi, aneka berry, pepaya, nanas, melon, jambu biji, tomat, kubis, mangga, bayam.


Bahan Makanan Yang Baik Dibuat Jus Untuk Ibu Hamil

Zat Gizi Fungsi Bahan Makanan
Karbohidrat Sebagai sumber energi utama dan menjaga kesehatan saraf pada pembentukkan sel janin. Gandum, pisang, alpukat, kacang-kacangan, jagung, ubi, labu kuning, melon, apel, mangga, jambu biji
Protein Membantu meningkatkan komponen janin, plasenta, rahim, darah, dan cairan ekstraseluler. Susu, keju, kacang-kacangan, tahu, yoghurt
Asam folat Membantu menjaga tumbuh kembang janin (terhindar cacat janin pada otak dan tulang belakang). Kacang-kacangan, bayam, bit, kubis, brokoli, asparagus, seledri, selada, kale, jagung, pisang, jeruk, tomat, alpukat, melon, stroberi, pepaya
Kalsium Membantu pertumbuhan dan perkembangan tulang dan gigi bayi, memperlancar sirkulasi darah, membantu perkembangan saraf dan jantung janin. Brokoli, bayam, susu, kacang­kacangan, yoghurt, brokoli, bayam, pisang, alpukat
Zat Besi Membantu pertumbuhan sel-sel tubuh janin, menjaga sistem imun janin, memperlancar transfer oksigen ke seluruh tubuh Sayuran hijau, kacang­kacangan, bayam, kangkung, apricot, bit, jeruk, yoghurt
Seng Membantu mensintesis DNA (bahan utama pembentuksel tubuh), meningkatkan sistem imun, mengoptimalkan perkembang tulang dan otak. Kacang-kacangan, susu,cokelat, bayam, bawang putih, labu kuning, semangka dan bijinya
Yodium Membantu perkembangan sistem saraf dan otak bayi. Susu, sayuran hijau, rumput laut, stroberi, cranberry, apel, jeruk, anggur
DHA (asam lemak omega 3) Membantu perkembangan fungsi otak dan mata janin. Susu, kacang-kacangan, bayam, biji bunga flax (flax seed), kembang kol, selada


Jus Untuk Ibu Hamil Trisemester Pertama

Jus Sehat Untuk Ibu Hamil Trisemester Pertama

Pada trimester 1 (1 - 3 bulan), kalori yang dibutuhkan ibu lebih banyak dari sebelum hamil. Rasa mual dan muntah dapat diatasi dengan buah yang masam seperti jeruk dan apel. Hindari buah dengan aroma rasa yang tajam seperti jengkol, petai, nangka, dan durian.

Jus buah jeruk mix bayam
Bahan-bahan :
Jus buah jeruk mix bayam

Untuk 2 porsi, 159 kkal per porsi

  • 150 ml jus jeruk
  • 200 g pisang
  • 100 g apel, buang bijinya
  • 50 g bayam, petik daunnya
  • 50 ml air dingin

Cara membuat jus buah jeruk mix :
  • Cuci buah apel dan daun bayam secara menyeluruh, gunakan air dingin dan bersih untuk mengurangi risiko kontaminasi yang dapat menyebabkan penyakit akibat makanan.
  • Masukkan semua bahan ke dalam blender.
  • Hidupkan blender, proses sampai halus dan tercampur rata.
  • Sajikan segera dengan es batu atau simpan di kulkas dalam wadah kedap udara tidak lebih dari 24 jam untuk meminimalkan hilangnya nutrisi.
  • Jeruk merupakan buah yang cocok dibuat jus untuk ibu hamil trisemester pertama karena kaya vitamin C dan asam folat yang berguna dapat mengurangi risiko bayi lahir cacat.

Jus asparagus mix apel
Bahan-bahan :
Jus asparagus mix apel

Untuk 2 porsi, 132 kkal per porsi

  • 50 g asparagus, cincang kasar
  • 200 g buah apel
  • 200 g buah pir
  • 1 sdm bubuk kayu manis
  • 100 ml air dingin

Cara membuat jus asparagus mix buah :
  • Cuci buah dan sayur secara menyeluruh, gunakan air dingin dan bersih untuk mengurangi risiko kontaminasi yang dapat menyebabkan penyakit akibat makanan.
  • Kupas, potong-potong dan buang biji buah apel dan pir.
  • Blender semua bahan sampai halus dan tercampur rata.
  • Sajikan selagi dingin atau simpan di kulkas dalam wadah kedap udara tidak lebih dari 24 jam untuk meminimalkan hilangnya nutrisi.

Mix jus buah trisemester 1
Bahan-bahan :
Mix jus buah trisemester 1

Untuk 2 porsi, 144 kkal per porsi

  • 150 g pisang
  • 150 g mangga
  • 150 g belimbing
  • 2 sdm susu almond
  • 50 g es batu

Cara membuat jus buah untuk ibu hamil trisemester 1 :
  • Kupas lalu potong-potong buah pisang, mangga, dan belimbing, masukkan ke dalam blender.
  • Tambahkan susu almond dingin dan potongan es batu.
  • Blender semua bahan sampai halus dan tercampur rata.
  • Sajikan jus buah selagi dingin atau simpan di kulkas dalam wadah kedap udara tidak lebih dari 24 jam untuk meminimalkan hilangnya nutrisi.
  • Mix jus buah campur susu almond ini kaya vitamin dan nutrisi penting untuk mendukung pertumbuhan awal janin dalam kandungan ibu hamil.

Green juice bayam brokoli
Bahan-bahan :
Green juice bayam brokoli

Untuk 2 porsi, 78 kkal per porsi

  • 200 g brokoli
  • 50 g bayam, petik daunnya
  • 50 g peterseli
  • 100 g wortel
  • 50 g pisang ambon
  • 150 ml air dingin

Cara membuat green juice :
  • Setelah bahan pembuat jus dicuci dengan bersih, potong-potong agar mudah hancur.
  • Masukkan semua bahan ke dalam blender, haluskan.
  • Sajikan segera bersama es batu atau simpan di kulkas dalam wadah kedap udara tidak lebih dari 24 jam untuk meminimalkan hilangnya nutrisi.

Jus brokoli mix stroberi
Bahan-bahan :
Jus brokoli mix stroberi

Untuk 2 porsi, 157 kkal per porsi

  • 300 g stroberi
  • 100 g brokoli
  • 50 g bubuk kacang kenari
  • 1 sdm madu
  • 100 ml air dingin

Cara membuat jus brokoli mix stroberi :
  • Cuci buah stroberi dan brokoli secara menyeluruh, potong-potong dan masukkan ke dalam blender.
  • Tambahkan bubuk kenari, madu, dan air dingin.
  • Hidupkan blender, proses sampai halus dan tercampur rata.
  • Sajikan selagi dingin atau simpan di kulkas dalam wadah kedap udara tidak lebih dari 24 jam untuk meminimalkan hilangnya nutrisi.
  • Brokoli merupakan sayuran yang kaya zat besi sehingga termasuk jus yang baik untuk ibu hamil trisemester 1. Pada 1, 2, dan 3 bulan kehamilan, bunda membutuhkan asupan zat besi yang cukup untuk menghindari kurang darah (anemia).


Jus Untuk Ibu Hamil Trisemester Kedua

Jus Sehat Untuk Ibu Hamil Trisemester Kedua

Jelang trimester 2 (4 - 6 bulan), kebutuhan nutrisi semakin banyak. Konsumsi buah dan sayur lebih banyak agar terhindar dari sembelit. Pada semester ini, berat badan akan bertambah. Ini merupakan hal yang normal. Umumnya berat badan ibu hamil naik 12 kg selama masa kehamilan.

Jus buah naga campur yakult
Bahan-bahan :
Jus buah naga campur yakult

Untuk 2 porsi, 187 kkal per porsi

  • 150 g pisang
  • 200 g buah naga merah
  • 2 sdm air lemon
  • 160 ml yakult dingin
  • 50 g es batu

Cara membuat jus buah naga :
  • Potong-potong buah naga dan pisang agar mudah hancur.
  • Masukkan semua bahan ke dalam blender.
  • Haluskan.
  • Sajikan jus segera atau simpan di kulkas dalam wadah kedap udara tidak lebih dari 24 jam untuk meminimalkan hilangnya nutrisi.

Mix jus buah trisemester 2
Bahan-bahan :
Mix jus buah trisemester 2

Untuk 2 porsi, 116 kkal per porsi

  • 100 g pisang
  • 200 g stroberi
  • 100 g kiwi, kupas
  • 5 lembar daun mint
  • 2 sdm yoghurt rendah lemak
  • 100 ml air dingin

Cara membuat jus buah untuk ibu hamil trisemester 2 :
  • Potong-potong buah pisang, stroberi, dan kiwi. Masukkan ke dalam blender.
  • Tambahkan daun mint, yoghurt, dan air dingin.
  • Hidupkan blender, proses sampai halus dan tercampur rata.
  • Sajikan jus buah selagi dingin atau simpan di kulkas dalam wadah kedap udara tidak lebih dari 24 jam untuk meminimalkan hilangnya nutrisi.
  • Konsumsi mix jus buah yang dicampur yoghurt pada usia kehamilan 4 - 6 bulan bermanfaat bagi perkembangan tulang calon bayi. Ingat! Yoghurt merupakan sumber protein dan vitamin D.

Jus stroberi anggur
Bahan-bahan :
Jus stroberi anggur

Untuk 2 porsi, 67 kkal per porsi

  • 200 g stroberi
  • 100 g anggur, belah buang bijinya
  • 5 lembar daun mint
  • 100 ml air dingin

Cara membuat jus stroberi anggur :
  • Cuci buah dan daun mint secara menyeluruh, gunakan air dingin dan bersih untuk mengurangi risiko kontaminasi yang dapat menyebabkan penyakit akibat makanan.
  • Masukkan semua bahan ke dalam blender, haluskan.
  • Sajikan segera bersama es batu atau simpan di kulkas dalam wadah kedap udara tidak lebih dari 24 jam untuk meminimalkan hilangnya nutrisi.

Jus buah pisang selai kacang
Bahan-bahan :
Jus buah pisang selai kacang

Untuk 2 porsi, 208 kkal per porsi

  • 100 g pisang
  • 100 g buah berry beku
  • 10 g selai kacang
  • 200 ml susu almond
  • 100 g es batu

Cara membuat jus buah pisang selai kacang :
  • Blender semua bahan sampai halus dan tercampur rata.
  • Sajikan segera selagi dingin atau simpan di kulkas dalam wadah kedap udara tidak lebih dari 24 jam untuk meminimalkan hilangnya nutrisi.
  • Ibu hamil membutuhkan asupan makanan yang padat gizi. Jus untuk ibu hamil yang terbuat dari campuran selai kacang tinggi kalori, protein dan juga lemak sehat.

Jus sayur untuk ibu hamil
Bahan-bahan :
Jus sayur untuk ibu hamil

Untuk 2 porsi, 112 kkal per porsi

  • 300 g mentimun
  • 50 g bayam, petik daunnya
  • 25 g kailan
  • 100 g pir
  • 1 buah lemon, ambil airnya
  • 50 g es batu

Cara membuat jus sayur :
  • Cuci sayur dan buah secara menyeluruh, gunakan air dingin dan bersih untuk mengurangi risiko kontaminasi yang dapat menyebabkan penyakit akibat makanan.
  • Kupas, potong-potong dan buang biji buah pir.
  • Blender semua bahan sampai halus dan tercampur rata.
  • Sajikan jus selagi dingin atau simpan di kulkas dalam wadah kedap udara tidak lebih dari 24 jam untuk meminimalkan hilangnya nutrisi.


Jus Untuk Ibu Hamil Trisemester Ketiga

Jus Sehat Untuk Ibu Hamil Trisemester Ketiga

Memasuki trimester 3 (7 - 8 bulan), kebutuhan nutrisi menjadi lebih banyak lagi untuk mendukung pertumbuhan janin yang makin pesat dan pembentukan sel-sel otak. Perbanyak konsumsi air minimal 2,5 liter serta buah dan sayur untuk membantu pertumbuhan jaringan dan plasenta bayi, serta melancarkan proses melahirkan.

Jus sirsak kelapa muda
Bahan-bahan :
Jus sirsak kelapa muda

Untuk 2 porsi, 123 kkal per porsi

  • 200 g sirsak, buang bijinya
  • 100 g kelapa muda, ambil dagingnya
  • 3 sdm air perasan lemon
  • 100 g air kelapa
  • 50 g es batu

Cara membuat jus sirsak kelapa muda :
  • Masukkan semua bahan ke dalam blender.
  • Hidupkan blender, proses sampai halus dan tercampur rata.
  • Sajikan jus sirsak campur kelapa muda selagi dingin atau simpan di kulkas dalam wadah kedap udara tidak lebih dari 24 jam untuk meminimalkan hilangnya nutrisi.
  • Perpaduan mineral kalium yang tinggi dan natrium rendah pada jus buah sirsak bermanfaat untuk mencegah dan menurunkan tekanan darah tinggi pada ibu hamil.

Green smoothies bayam mix yoghurt
Bahan-bahan :
Green smoothies bayam mix yoghurt

Untuk 2 porsi, 209 kkal per porsi

  • 100 g yoghurt vanila
  • 100 g bayam, petik daunnya
  • 100 g pisang, kupas
  • 100 g apricot, potong-potong
  • 2 sdm air jeruk limau
  • 200 ml susu kedelai dingin

Cara membuat green smoothies :
  • Cuci sayur dan buah secara menyeluruh, gunakan air dingin dan bersih untuk mengurangi risiko kontaminasi yang dapat menyebabkan penyakit akibat makanan.
  • Masukkan semua bahan ke dalam blender.
  • Hidupkan blender, proses sampai halus dan tercampur rata.
  • Sajikan green smoothies segera atau simpan di kulkas dalam wadah kedap udara tidak lebih dari 24 jam untuk meminimalkan hilangnya nutrisi.

Smoothie pisang selada blueberry
Bahan-bahan :
Smoothie pisang selada blueberry

Untuk 2 porsi, 113 kkal per porsi

  • 200 g blueberry
  • 100 g pisang
  • 100 g selada keriting
  • 200 ml susu almond
  • 50 g es batu

Cara membuat smoothie untuk ibu hamil :
  • Cuci sayur dan buah secara menyeluruh, gunakan air dingin dan bersih untuk mengurangi risiko kontaminasi yang dapat menyebabkan penyakit akibat makanan.
  • Sobek-sobek selada, masukkan ke dalam blender
  • Tambahkan blueberry, pisang, susu dan potongan es batu.
  • Hidupkan blender, proses sampai halus dan tercampur rata.
  • Sajikan smoothie selagi dingin atau simpan di kulkas dalam wadah kedap udara tidak lebih dari 24 jam untuk meminimalkan hilangnya nutrisi.

Jus bit tomat wortel jeruk
Bahan-bahan :
Jus bit tomat wortel jeruk

Untuk 2 porsi, 191 kkal per porsi

  • 50 g buah bit
  • 200 g tomat
  • 200 g jeruk, buang biji
  • 50 g wortel
  • 2 sdm madu
  • 100 ml air dingin

Cara membuat jus bit tomat wortel jeruk :
  • Cuci sayur dan buah secara menyeluruh, gunakan air dingin dan bersih untuk mengurangi risiko kontaminasi yang dapat menyebabkan penyakit akibat makanan.
  • Potong-potong buah bit, tomat dan wortel, masukkan ke dalam blender.
  • Tambahkan jeruk, madu dan air. Proses hingga halus dan tercampur rata.
  • Siapkan gelas saji, tuangkan jus ke dalamnya. Sajikan segera atau simpan di kulkas dalam wadah kedap udara tidak lebih dari 24 jam untuk meminimalkan hilangnya nutrisi.
  • Manfaat buah bit untuk ibu hamil diantaranya mengurangi resiko cacat lahir pada bayi, meningkatkan sistem imun, mengontrol kadar glukosa darah, dan mencegah anemia akibat kurang zat besi.

Jus alpukat apel kiwi
Bahan-bahan :
Jus alpukat apel kiwi

Untuk 2 porsi, 194 kkal per porsi

  • 200 g alpukat
  • 100 g apel, kupas kulitnya
  • 100 g kiwi
  • 50 g asparagus, cincang kasar
  • 100 ml air dingin
  • 1 sdm madu

Cara membuat jus alpukat apel kiwi :
  • Cuci sayur dan buah secara menyeluruh, gunakan air dingin dan bersih untuk mengurangi risiko kontaminasi yang dapat menyebabkan penyakit akibat makanan.
  • Potong-potong buah apel, alpukat dan kiwi. Kemudian buang bijinya.
  • Masukkan semua bahan ke dalam blender.
  • Hidupkan blender, proses sampai halus dan tercampur rata.
  • Sajikan jus segera atau simpan di kulkas dalam wadah kedap udara tidak lebih dari 24 jam untuk meminimalkan hilangnya nutrisi.
  • Buah alpukat termasuk bahan pembuat jus untuk ibu hamil yang kaya nutrisi, mineral, dan vitamin penting bagi bunda dan janin dalam kandungan. Vitamin C dan zat besi berguna mencegah anemia, karbohidrat untuk pembentukan sel janin, asam folat untuk mencegah bayi lahir cacat, dan kalsium untuk pertumbuhan tulang dan gigi.
Notes : 1 gelas = 250 ml (mililiter ) air 1/2 gelas = 125 ml 1 gelas plastik air mineral = 240 ml Cara membuat sirup gula : Campur gula pasir dan air dengan perbandingan 1 : 1 kemudian rebus (seduh) beberapa saat sampai kedua bahan tercampur.

POPULAR TOPICS

Terima kasih sudah meluangkan waktu untuk membaca resep dari kami. Bila anda memiliki pertanyaan, kritik, maupun saran silahkan tuliskan di kolom komentar ini. Tanggapan Anda sangat berarti bagi kami.

Buka Komentar